Pembahasan Penting Mengenai Wakaf Online
Sumber gambar: hukumonline.com
Wakaf Online marak terjadi beberapa waktu terakhir sering perkembangan
teknologi digital yang semakin maju. Kemudahan di dalamnya adalah salah satu
daya tariknya karena tidak perlu pergi ke lokasi langsung melainkan melalui
platform resmi mulai dari website maupun media sosial.
Hukum Wakaf Online
Perkembangan Teknologi menjadi memiliki banyak dampak bagi kehidupan
masyarakat pada berbagai bidang termasuk wakaf. Hal ini seringkali membuat
mereka semakin semangat untuk melakukan ibadah tersebut ketika sudah memenuhi
syarat dan ketentuan menurut syariat atau negara.
Pertanyaan yang sering muncul adalah terkait bagaimana hukumnya, para
ulama sepakat memperbolehkannya asalkan tetap memenuhi syarat dari segi akad,
wakaf, penerima, dan harta bendanya. Catatan pentingnya kemungkinan tetap ada
nadzir atau pertemuan saat ijab qabul.
Pertemuan tersebut bisa melalui media digital misalnya dengan
WhatsApp atau lainnya. Sederhananya wakaf secara online boleh, asalkan tetap
menjalankan semua syarat dan ketentuannya tanpa tertinggal satupun. Terutama
yang berkaitan dengan lafadz ijab qabul.
Tata Cara Wakaf Online
Terdapat beberapa tata cara yang harus Anda penuhi untuk memudahkan
prosesnya mulai dari awal sampai akhir. Saat mengisi data diri pastikan
memasukkan yang asli mulai dari nama lengkap, tempat tinggal, dan serta
poin-poin terkait. Secara lebih jelas,simak ulasan berikut:
·
Buka alamat website yang Anda tuju.
·
Klik pilihan donasi sekarang.
·
Isis form pembayaran mulai dari email, nama, dan nomor telepon aktif.
·
Masuk nominal uang yang akan Anda donasikan, kemudian pilih metode
pembayaran.
·
Klik donasi sekarang.
·
Anda akan mendapatkan kode unik dan ID donasi.
·
Proses selesai.
Perlu Anda perhatikan pastikan untuk melakukan transfer maksimal 1 x 24
jam atau transaksi otomatis akan batal. Terkait pemanfaatan dana nantinya
terdapat beberapa opsi mulai dari infrastruktur berupa sekolah, klinik,
membantu para petani, peternak, dan minimarket serta pasar tradisional.
Syarat dan Ketentuan Wakaf Online
Melakukan wakaf online harus memenuhi syarat dan ketentuan khusus, hal
ini bertujuan untuk menunjang keabsahannya. Pastikan untuk memperhatikannya
baik ketika mentasarufkan aset bergerak maupun tetap. Perhatikan ulasan berikut
ini:
Ketentuan Wakaf Online
Saat melakukan Wakaf online silahkan ketahui terlebih dahulu
ketentuannya agar tidak terjadi kesalahan. Saat menerima informasi ada baiknya
melakukan pengecekan ke website resmi dari pihak penyelenggara mulai dari
minimal dana sampai batasannya. Silahkan simak ulasanya:
·
Mengisi akta ikrar (AIW) secara online.
·
Upload bukti transfer melalui situs resmi
dari pengelola.
·
Klik kirim setelah semua data Anda masuk.
·
Anda akan menerima sertifikat wakaf uang
(SWIJ) digital.
Kemajuan teknologi melatarbelakangi berbagai kemudahan termasuk dengan
wakaf. Oleh sebab itu jika ingin melakukan ibadah secara sirri teknik ini dapat
menjadi solusi terbaik. Hanya saja dihindari terjadinya kesalahan memilih
penyalur sebab meningkatkan risiko.
Syarat Sah Wakaf
Ketika melakukan suatu ibadah, terdapat syarat sah yang berkaitan dengan
keabsahan dari kegiatan waqaf. Oleh sebab itu sebelum menjalankannya sebaiknya
mengerti perinciannya secara mendetail mulai dari yang dasar sampai
cabang-cabangnya. Rinciannya yaitu:
·
Al-Mauquf
Hal ini berkaitan dengan benda yang diwakafkan, meski terlihat simpel
namun ada beberapa persyaratan yang perlu Anda penuhi. Bahkan tidak boleh
terlewatkan meski hanya satu, perhatikan penjelasan beberapa hal berikut ini:
- Benda tersebut merupakan milik pewakaf secara
sepenuhnya.
- Mengetahui kadar dari benda wakaf baik berupa
emas, tumbuhan, maupun tanah.
- Bisa berpindah kepemilikan dan sah secara
hukum agama atau negara.
- Harus berharga dan bernilai ekonomis.
·
Al-Waqif
Menurut syariat Islam, wakaf sah apabila memenuhi beberapa syarat yang
sudah ditentukan sebelumnya termasuk waqif/ orang yang melaksana kan wakaf.
terdapat beberapa ketentuannya mulai dari Selat, berakal, dewasa, dan tidak
salam keadaan bangkrut.
·
Sighah
Hal ini berkaitan dengan syarat yang berkaitan dengan ucapan, karena sah
atau tidaknya tergantung dari niat serta sighat yang wakif ucapkan. Umumnya
jika di bawah tekanan maka hukumnya bisa saja berbeda. simak penjelasan berikut
ini:
- Ucapan dapat berlangsung sesegera mungkin
agar manfaatnya bisa menerima nikmati tanpa khawatir akan terjadi penangguhan hak milik.
- Bersifat pasti dan bukan kinayah.
- Tidak mengandung syarat yang bisa
membatalkan.
- Harus mengandung kata-kata yang menunjukkan
kekal, karena bisa menjadi tidak sah apabila terdapat batasan waktu tertentu.
·
Al-Mauquf ‘Alaih
Berdasarkan beberapa sumber, ada dua macam pihak yang menerima menfaat
wqaf (nadzir) yaitu tertentu (muray’an) dan umum (ghaira mu’ayyan).
Maksudnya adalah penerima manfaat bisa individu mahupun sekumpulan orang
tertentu saja dan tidak boleh berubah.
Manfaat Wakaf yang Perlu Anda Ketahui
Ketika keluar syariat beribadah maka terdapat beberapa manfaat yang bisa
Anda dapatkan baik ketika masih hidup maupun di akhirat kelak. Hadirnya
teknologi bisa menjadi solusi ketika malas keluar rumah dan hukumnya tetap sah.
1. Membantu Orang yang Kesulitan
Perekonomian masyarakat saat ini tengah mengalami ujian karena belum
bisa maksimal dalam bekerja. Bahkan tidak sedikit yang harus kehilangan
pekerjaannya. Saat Anda melakukan wakaf pada lembaga tepat maka secara otomatis
dapat memudahkan saudara lainnya.
Namun sebaiknya saat melakukan ibadah ikhlaskan semuanya karena Allah
ta’ala karena memang pada setiap rezeki terdapat haknya orang lain. Apabila
tidak dikeluarkan malah beresiko tinggi mendapatan balak dengan berbagai cara
mulai dari datangnya kesakitan atau kebakaran.
2. Menghilangkan Kesenjangan Sosial
Sampai sekarang masyarakat masih terbagi dalam beberapa kubu meskipun
secara tidak langsung. Beberapa orang berkedudukan tinggi memperlakukan
masyarakat menengah ke bawah kurang baik. oleh karena itu muncul syariat untuk
mentasarufkan harta kepada yang berhak.
Bentuknya sendiri bisa berupa benda bergerak maupun tetap seperti emas,
uang, tanah, atau logam mulia lainnya. ada baiknya memanfaatkan uang untuk
membantu sesama daripada terfokuskan pada barang-barang branded secara
berlebihan tanpa adanya kendali.
3. Mendapatkan Pahala Sedekah Jariah
Ada beberapa hal yang tidak terputus pahalanya termasuk waqaf untuk
kebaian. Meskipun Anda sudah meninggal nantinya maka tetap mendapatkan
keuntungan tersebut sesuai dengan kadarnya. Meskipun demikian laksanakan
semuanya dengan keikhlasan untuk memaksimalkannya.
Meski ada banyak orang berpendapat bahwa harta tidak Anda bawa mati,
namun pernyataan ini kurang tepat. sebab dengan melakukan kegiatan wakaf maka
pahalanya bisa mengalir meskipun wakif sudah berpindah tempat tinggal yaitu di
alam barzah.
4. Menumbuhkan Jiwa Sosial Tinggi
Seperti halnya puasa ramadhan, manfaat lain dari wakaf adalah untuk
menumbuhkan jiwa sosial tinggi. Dalam sebuah buku yang berjudul The Science
of Giving, salah satu kunci kebahagiaan adalah dengan memberi sedekah
kepada orang lain untuk meringankan bebannya.
Saat melihat orang lain bahagia seringkali akan tersalurkan langsung
kepada wakif. Apalagi ketika mendengar doa-doa yang mereka panjatkan, terlihat
ketulusan serta rasa syukur sangat besar. jika tidak ingin ribet maka cara
online adalah salah satu kuncinya.
Demikian penjelasan mengenai Wakaf Online yang akan memudahkan Anda
dalam menjalankan transaksi secara digital. Sebelumnya persiapkan hartanya
dengan syarat kepemilikannya jelas dan tidak ada perdebatan.

Aksi wakaf adalah aksi kebaikan abadi yang kebaikannya mengalir tanpa henti
Alamat
  Jl. Teuku Umar Ruko No. 28E, Karang Paci, Kec. Sungai Kunjang, Kota Samarinda, Kalimantan Timur 75243
  0812 1899 2611
  aksiwakaff@gmail.com